Potretterkini.id, KENDARI- Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) H Ali Mazi SH, terus melakukan terobosan dalam membangun daerahnya. Salah satuanya ia memiliki cita cita yang sejati menjadikan kantor Balai Latihan Kerja (BLK) Kendari, meningkatkan statusnya menjadi balai bertaraf international.
Upaya dilakukan orang nomor wahid Sultra ini, demi menyerap tenaga kerja lebih besar dan bisa membantu pelatihan yang lebih banyak yang ouputnya dapat menekan angka pengangguran.
“Saya sudah bicara dengan Kepala BLK Kendari serta Dirjen Ketenagakerjaan, kita sepakat bahwa Pemprov Sultra akan memberikan hibah lahan aset daerah untuk membangun BLK Kendari bertaraf international,” ujar Ali Mazi didampingi Sekertaris Daerah (Sekda) Sultra, Hj Nur Endang Abbas saat membuka kegiatan pelatihan kerja perdana yang di selenggarakan Balai Latihan Kerja (BLK) Kendari di tahun 2021, di Aula BLK Kendari, pada Rabu (3/2/2021).
Dikatakannya, Insyaallah pembangunan bertaraf international tersebut, akan direalisasi pada tahun 2021 ini. Setelah penyelesaian hiban lahan aset pemprov.
Ibu Sekda sedang memproses itu,” ujarnya.
Politisi Nasdem ini menuturkan, BLK Kendari saat ini memiliki kemajuan yang lebih pesat, baik dilihat dari segi fasilitas maupun sumber daya manusiannya.
“Pelatihan tahap I kali ini saya selaku pemerintah daerah sangat mengapresiasi, ini terobosan yang sangat luar biasa. SDM yang akan mengikuti pelatihan ini ia menyakini akan mendapat pengetahuan (Knowledge) skill dan keterampilan yang mumpuni sesuai kejuruannya masing-masing,” terangnya.
Sementara itu, Kepala BLK Kendari, Dr La Ode Haji Polondu mengatakan pelatihan berbasis institusional taha 1 (perdana) tahun 2021 oleh BLK Kendari, pesertanya berjumlah 128 orang dari delapan jurusan.
ke delapan jurusan pelatihan tersebut antara lain Surveyor, Pengelolaan Administrasi Perkantoran, Komputer Operator Asistent, Desain Grafis, Asisten Pembuat Pakaian, Teknisi Handphone, Menjahit Pakaian Wanita, dan Tata Kecantikan Kulit dengan masing-masing jurusan diisi oleh 16 peserta.
La Ode Haji Polondu menyatakan tujuan pelatihan tersebut untuk mengasah skill keterampilan kerja peserta agar bisa memenuhi kebutuhan tenaga kerja dunia industri yang terampil ataupun menciptakan lapangan kerja baru secara mandiri.
Hal ini pula sebagai wujud sinergitas antara Kemnaker BLK Kendari dan Forkopimda Sultra dalam menekan angka pengangguran diindonesia pada umumnya khususnya Provinsi Sultra,”terangnya.
Ia menambahkan pelatihan kerja tahun ini sama dengan tahun-tahun sebelumnya yaitu menjadikan angkatan kerja Sultra bisa memiliki keterampilan serta keahlian yang kompeten dan bertanggung jawab sesuai kejuruaanya. (ADV)
Komentar