Potretterkini.id, MUNA – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Muna melaksanakan dzikir Asyifa, dalam rangka menyemarakkan tahun baru Islam 1444 Hijriah Tahun 2022 Masehi. Kegiatan ini dihadiri oleh staf ahli, asisten, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Kepala bagian (Kabag) lingkup Kabupaten Muna.
Para Camat, kepala desa/lurah, pengurus mesjid dan majelis taklim melaksanakam kegiatan ini di wilayah masing-masing. Bahrun Labuta selaku Wakil Bupati Muna mengungkapkan sebagai seorang muslim kita harus selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT.
“Dzikir berarti mengingat Allah, sehingga sehingga kita selalu mendekatkan diri kepada-Nya. Ketika kita lebih dekat kepada Allah maka segala urusan, senantiasa dimudahkan oleh Allah,” ungkapnya, Jumat (29/7/2022).
Orang nomor dua di bumi sowite ini lebih lanjut menuturkan, kegiatan dzikir dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. “Jika kita semakin taat kepada Allah SWT, daerah kita ini akan dipenuhi dengan keberkahan. Sehingga akan tercipta suasana aman dan tentram, perekonomian menjadi baik,” tuturnya.
Selain itu menurutnya kegiatan ini sangat penting dalam hal memupuk silaturrahim antar sesama muslim. Sebab banyaknya persoalan yang ada tidak bisa dilakukan secara individu, tapi butuh keterlibatan semua pihak.
“Penduduk Kabupaten Muna ini mayoritas Muslim, penting untuk memupuk persaudaraan. Hal ini akan memudahkan untuk menyelesaikan kerja-kerja kita dengan semangat kebersamaan,” jelasnya.
Sementara itu Abdul Azis Theo selaku Kabag Kesra Setda Muna menyampaikan kegiatan ini sudah dilaksanakan sejak lama.
“Kegiatan ini merupakan rutinitas tahunan, dalam rangka bermunajat kepada Allah SWT. Jadi didalamnya kita meminta rahmat, keberkahan, ampunan dan tolak bala,” terangnya. Selain itu menurutnya hal ini merupakan momentum untuk memeriahkan tahun baru Islam.
“Semoga pada momentum kali ini kita awali dengan kebaikan yakni mendekatkan diri kepada-Nya. Hal ini akan kita lakukan terus menerus sampai akhir tahun, juga kita berupaya amalan kuta lebih meningkat dari tahun sebelumnya,” tutupnya.
Kontributor : Kafarun
Komentar