Potretterkini.id, KENDARI – Pelaksanaan Muktamar Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) tinggal menghitung jam. Baik Panitia Nasional maupun Panitia Lokal sudah berada dilokasi Muktamar yakni Hotel Claro Kendari. Marsono selaku Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) IMM Sulawesi Tenggara memastikan persiapan dalam menyukseskan momentum ini.
“Insya Allah Panitia sudah melakukan persiapan, tinggal kita maksimalkan. Rencana pembukaan akan dibuka pada pukul 10.30 oleh Presiden Republik Indonesia melalui via zoom,” ungkapnya, Rabu (20/10/2021).
Dirinya merasa bersyukur karena Muktamar IMM kedua kalinya dilaksanakan di Sulawesi Tenggara. Untuk itu ia berharap agar pelaksanaan Muktamar IMM ke XIX ini pelaksanaan lebih baik dari sebelumnya. ” Muktamar IMM dilaksanakan di sultra yang kedua kalinya, yakni tahun 1995 dan saat ini. Semoga kegiatan ini berjalan maksimal, dan membawa kesan baik,” ungkapnya.
Pimpinan tertinggi IMM Sulawesi Tenggara ini lebih lanjut menyampaikan, ada beberapa tokoh yang hadir pada acara pembukaan. “Insya Allah pada acara pembukaan ada beberapa tokoh yang akan hadir, diantaranya Pak Kapolri , Pak Mentri PMK, Pak Zulkifli Hasan dan Pimpinan serta toko-tokoh Muhammadiyah,” terangnya.
Mengenai peserta Muktamar ia membeberkan, saat ini sudah mulai berdatangan dari berbagai DPD dan Pimpinan Cabang (PC). “Saat ini sudah ada sekitar 28 PC dan beberapa DPD yang hadir. Insya Allah hari ini sekitar 80% peserta sudah berada di lokasi Muktamar,” jelasnya.
Mantan Ketua PC IMM Kota Kendari ini lebih lanjut mengungkapkan, dalam pelaksanaan muktamar menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) dengan ketat, sebab saat ini sementara dalam masa pandemi Covid 19.
Untuk itu ia memastikan bahwa setiap peserta yang akan dikarantina di kamar masing-masing. “Untuk menghindari adanya kluster baru penyebaran Covid 19, maka peserta di karantina di kamar masing-masing. Kita perlu waspada juga, sebab peserta ini datang dari berbagai daerah,” tutupnya.
Pewarta :Kafarun
Komentar