Ketum PWI Pusat Hendy Ch Bangun” Resmi Buka Pra UKW, di Ikuti 33 Peserta PWI Sultra

Berita606 Dilihat

Potretterkini.id, KENDARI-Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Hendry Ch Bangun, meminta seluruh peserta pra Uji Kompetensi Wartawan (UKW) untuk mengikuti materi yang disajikan dengan baik sebagai bahan awal mengikuti UKW yang akan digelar pada 27-28 Mei 2024 di tiga Daerah  yakni Kendari, Palu dan Solo.

“Saya meminta semua peserta pra UKW untuk mengikuti kegiatan ini dengan baik sehari penuh sebagai bahan awal menuju UKW nanti,” ujar Hendry saat membuka kegiatan pra UKW PWI via zoom, Kamis (16/5/2024)

Jumlah peserta pra UKW yang hadir di via zoom tersebut sebanyak puluhan wartawan. Peserta mendapat tiga materi penting, berlangsung sejak pukul 09.00 wita hingga 16.00 wita.

Hendry juga berpesan agar peserta fokus mendengarkan materi yang dipaparkan pemateri, sebab isinya cukup penting berkaitan dengan UKW yang akan diselenggarakan di Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah dan Jawa Tengah.

“Silahkan diikuti dan fokus mendengarkan materi yang cukup berguna ini,” pesan Hendry.

Terdapat tiga kualifikasi UKW yang akan diselenggarakan khususnya  PWI Sultra yakni Kualifikasi Muda, Madya dan Utama dengan jumlah peserta keseluruhan sebanyak 33 orang.

Ketua PWI Sultra, Sarjono mengapresiasi antusias calon peserta mengikuti pembekalan dengan narasumber, yakni Direktur UKW DR Firdaus Komar dan Penguji Uyun Ahdiat.

Sarjono bilang UKW merupakan tolok ukur profesionalitas wartawan dalam menjalankan tugasnya.

“UKW bukan hanya seremonial, tapi tolok ukur profesionalitas wartawan. Wartawan yang kompeten adalah wartawan yang menguasai kode etik dan hukum pers, serta mampu menulis berita yang akurat dan berimbang,” pungkasnya. (Med)

Komentar