Dispora Kota Kendari Perkuat Performa Atlet Hadapi Pra-Popnas Kendari

Advertorial1572 Dilihat

Potretterkini.id, KENDARI– Tampil Juara Umum di Pra Popnas Kota Kendari, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Kendari, melakukan penguatan atlet pelajar yang mengikuti pemusatan latihan (TC) Pra-Popnas Zona IV Kendari.

Usai mengasah teknik dan strategi atlet, selanjutnya Dispora Kota Kendari melakukan peningkatan performa atlet lewat uji tanding bersama atlet senior.

Plt Kadis Dispora Kota Kendari,, Herry Ashak menagatakan uji tanding ini bagian dari persiapan menghadapi Pra-Popnas Kendari.

Ia menyebut para atlet sudah mulai menyesuaikan diri dengan pola latihan dan strategi yang diterapkan pelatih.

“Sejauh ini kita sudah melihat perkembangan secara signifikan. Mereka sudah mulai uji tanding dengan para senior serta beberapa klub dan nampaknya sudah mulai padu dengan apa yang diinginkan oleh para pelatih,” ungkapnya.

Tidak hanya dari segi teknik, Dispora Kaltim juga memantau kondisi fisik para atlet. Hingga kini, program TC berjalan tanpa kendala besar.
“Melalui uji tanding ini, para atlet diharapkan bisa lebih memahami kekuatan dan kelemahan masing-masing serta membangun kerjasama tim yang solid,” jelasnya.

Program TC dirancang tidak hanya untuk meningkatkan keterampilan teknis, tetapi juga memperkuat mental para atlet agar lebih siap menghadapi tekanan kompetisi resmi.

“Kita yakin peningkatan performa ini akan menjadi bekal penting bagi para atlet dalam menghadapi ajang kompetisi tingkat daerah maupun nasional,” tegasnya. (ADV)

Komentar