Potretterkini.id, MUNA- Politeknik Karya Persada Muna (PKPM) terus melakukan inovasi untuk memajukan kampusnya. Pada tanggal 25 hingga 28 Januari 2021 lalu telah sukses melaksanakan Diesnatalis PKPM Muna perdana atau pertama, dengan tema sinergi bersama vokasi membentuk Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan berkualitas.
Hal ini dilaksanakan untuk memperingati satu tahun berdirinya Politeknik Karya Persada Muna. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh civitas akademika PKPM dengan rangkaian acara lomba. Untuk cabang olahraga yakni lomba bola gotong dan bola voly sedangkan seni yakni Akustik dan vidio. Demikianlah yang disampaikan oleh Hartati, S.Si., M.Kes selaku direktur PKPM Muna, Kamis (28/01/2021).
Pimpinan PKPM ini menjelaskan, bahwa tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah melakukan evaluasi terhadap kinerja yang dilakukan PKPM terkait dengan pengembangan kampus, dengan melakukan pembenahan-pembenahan. Selain itu gotong royong dalam pengembangan PKPM, agar menghasilkan SDM yang unggul dalam mendukung pembangunan daerah.
“Kegiatan ini kami lakukan untuk mengevaluasi program yang kami lakukan selama ini, kalau ada yang kurang kita benahi, jika sudah baik kita upayakan lebih baik lagi. Pastinya adalah kegiatan ini kami lakukan membangkitkan gotong royong kami dalam membentuk SDM unggul, tentunya untuk kemajuan daerah,” ungkapnya.
Lanjut sosok yang menahkodai PKPM ini menyampaikan bahwa institusinya dalam melaksanakan sistim pendidikan berbasis vokasi. Maksudnya dalam pembelajaran mengutamakan kompetensi keahlian daripada teori. Sehingga kedepan bila sudah selesai menempuh studi maka bisa langsung terjun di dunia kerja.
“Jadi sistim kami adalah berbasis vokasi dengan mengutamakan keahlian daripada hanya sekedar teori. Dengan demikian diharapkan kedepan itu bisa langsung terjun di dunia kerja,” jelasnya.
Kontributor : Kafarun
Komentar