Danrem 143/HO Tegaskan ke Prajurit Jaga Netralitas, Ketahuan Tak Netral Saya Laporkan ke Pangdam

Metro Kota606 Dilihat

Potretterkini.id- KENDARI– Danrem 143/Halu Oleo, Brigjen TNI Jannie Siahan menegaskan, kepada seluruh parajurit TNI AD, agar menjaga Netralitas jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak ke 7 daerah yang menyelenggarakan.

“Jika ada prajurit TNI yang coba-coba tidak netral mendukung salah satu calon Kandidat di Pilkada nanti, maka tak tanggung-tanggu saya laporkan ke Panglima TNI dan Pangdam untuk diberikan sanksi proses hukum sesuai peraturan di TNI, ” ujar Danrem usai usai memimpin Acara Serah Terima (Sertijab) Dandim 1412/Kolaka dan Dandim 1416/Muna serta Pelantikan Dandim 1429/Butur, Kamis (27/08/2020

Danrem menyampaikan, TNI tidak punya kepentingan di Pilkada, tugasnya hanya membecup Pengamanan daerah jika terjadi situasi tidak kondusif.

TNI tak boleh bermain- main politik praktis. Ini sesuai Perintah Panglima dan Kasad.

Pada kesempatan itu, Brigjen Jannie Siahan menyampaikan sejumlah pesan kepada jajaran Kodim se Sultra. Dirinya meminta agar seluruh anggota Kodim  agar lebih semangat dalam melaksanakan tugas, pembinaan teritorial dengan baik dan hindari pelanggaran yang dapat merugikan diri dan satuan.

“Saya berharap seluruh anggota tetap semangat dan kompak serta berinovasi dan berkreasi dalam setiap kegiatan akan kita lakukan,” katanya.

Masih Danrem saat ini ada 7 Kabupaten akan mengadakan pesta demokrasi  Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati yakni Muna, Buton Utara, Konkep, Koltim, Konut dan Konsel. Ini tugas kita bersama untuk mensukseskan Pilkada yang bermartabat jujur dan adil.

“Untuk itu saya berharap jaga netralitas TNI dan tetap humanis dalam menjalankan tugas dilapangan,” pungkasnya.

Reporter: La Ismeid

 

 

Komentar