Potretterkini.id, MUNA- Bupati Muna LM Rusman Emba, kini melirik Satu persatu Wilayah teritorial Kabupaten Muna akan dijadikan ikon daerah mengingat Kota Raha semakin sempit dari tahun ketahun jumlah penduduknya makin bertambah.
Salah satunya Kecamatan Lasalepa, sangat strategis di jadikan wilayah perkotaan. Olehnya itu di masa kepemimpinanya ini, terus berupaya menggenjot melakukan pemerataan pembangunan dalam sektor infranstruktur dan pemberdayaan.
Hal ini disampaikan Rusman Emba melalui Kunjungan Kerja (Kunker) di Kecamatan Lasalepa didampingi beberapa kepala dinas, diantaranya Kadis Sosial, Kadis Pertanian dan Kadis PUPR dan turut pula hadir Anggota DPRD Muna Yakni La Ode Dirun dari Partai Golkar dan Wa Ode Nurnia dari Partai Keadilan Sejahtera, Minggu (23/8/2020),
Eks Ketua DPRD Provinsi Sultra ini, memberikan harapan kepada masyarakat Lasalepa terkait dengan pembangunan yang berkelanjutan. “Insya Allah lapangan sepak Bola Roda, Desa Labone yang merupakan tempat pertemuan itu akan diperbaiki pada tahun 2021 kedepan,” terangnya.
Masyarakat Lasalepa merespon dengan baik penyampaian pak bupati dengan tepuk tangan dan teriakan yel-yel RE2P. Dalam kunjungan tersebut Eks Anggota DPD RI ini, tidak sempat melakukan dialog dengan masyarakat, sebab bertepatan dengan sekolah kader PDIP yang beliau ikuti yang dilaksanakan secara virtual.
Namun demikian masyarakat memberikan respon positif atas hadirnya bupati di Lasalepa. Ribuan manusia yang menghadiri kunjungan bupati memberikan gambaran bahwa Bupati Muna masih didukung oleh mayoritas penduduk Lasalepa.
Salah seorang warga Lasalepa, ketika diwawancarai jurnalis Potretterkini.id, memberikan memberikan komentar bahwa Bupati Muna sekarang melakukan pembangunan secara berkelanjutan.
“Beliau melanjutkan pembangunan yang belum selesai pada kepemimpinan sebelumnya. Persoalan jalan raya untuk poros Tampo sampai Raha patut kita syukuri dibandingkan dengan periode-periode sebelumnya,”pungkasnya.
Kehadiran Bupati Muna di Lasalepa disambut antusias oleh masyarakat meskipun dalam suasana cuaca yang begitu panas.
Reporter: Kafarun
Editor: La Ismeid
Komentar