Potretterkini.id, KENDARI- Perhelatan Pilwali Kota Kendari masih dalam waktu teralalu lama akan dilaksanakan pada 2014. Namun kedua tokoh ini, bakal maju Pilwali yakni Abdul Razak- Andi Sulolipu akronim ASLI telah melakukan pemetaan pembangunan dilingkup kota kendari.
Salah satunya, ASLI menyebut tambat Labu Kendari kedepan strategis menjadi area kawasan pusat kuliner kendari. Hal ini disampaikan relawan tim ASLI, ASR dan GRMPAR saat mengunjungi pedagang Takjil yang berada di Tambat Labu Kendari dan berdialog dengan pedagang di lokasi tersebut, Jumat (30/4/2021) Sore.
Dewan Pembina ASLI Kendari Abdul Rasak mengatakan, kunjungan ini merupakan rangkaian safari ramadhan yang dilakukan oleh ASLI Kendari.
“Jadi, kami kesini dalam rangka bersilaturahmi bersama para pedagang yang ada di tepat ini”, ungkapnya.
Kata dia, lokasi tambat labu sangatlah baik untuk perkembangan usaha kecil menengah yang ada di Kota Kendari.
“Saya kira kedepan tempat ini bisa dijadikan kawasan pusat kuliner di kota kendari”, terangnya.
Dirinya mengungkapkan peluang perekonomian yang ada di lokasi pusat kuliner tambat labu ini sangatlah baik. Jadi potensi seperti ini akan dikembangkan lebih baik lagi kedepannya.
“Intinya kami akan senantiasa mendekatkan diri dengan seluruh lapisan masyarakat seperti pedagang yang ada di pusat kuliner tambat labu ini”, jelasnya.
Pada kesempatan sama ASLI yang diinisiasi Abdul Rasak bersama Andi Sulolipu membeli semua menu makanan yang dijajakkan di lokasi tersebut sebagai bentuk dukungan kepada para pelaku usaha di kota kendari. (La Ismeid)
Komentar